Sabtu, 16 Maret 2013

Rainbow Puding

Puding Kuning:
150g Nanas manis, kupas, potong-potong
150ml Susu UHT Putih
1/3bks Agar-agar bubuk putih
40g Gula pasir
50ml Yogurt plain

Puding Jingga:
150g Wortel import, kupas, potong-potong
Rebus hingga empuk
400ml Susu UHT Putih
1/3bks Agar-agar bubuk putih
50g Gula pasir

Puding Hijau:
50g Daun sawi hijau ( tanpa tangkai/tulang daun)
Rebus sampai empuk
400ml Susu UHT Putih
1/3bks Agar-agar bubuk putih
50g Gula pasir

Saus Stroberi:
100g Stoberi
25g Gula pasir

Cara membuat:
  1. Puding kuning:Haluskan nanas dengan Handy Grater dan campur dengan 50ml susu. Saring bila perlu. Campur sisa susu (100ml), agar-agar dan gula dalam TChef Sauce Pan, aduk hingga agar-agar larut. Panaskan hingga mendidih, angkat. Masukkan jus nanas dan yogurt, aduk.
  2. Puding jingga: Haluskan wortel dan 150ml susu dengan blender. Campur sisa susu (250ml), agar-agar dan gula pasir ke dalam TChef Sauce Pan, aduk hingga agar-agar larut. Masak hingga mendidih, masukkan wortel dan didihkan kembali, angkat.
  3. Puding hijau: Haluskan sawi dan 150 ml susu dengan blender. Campur sisa susu (250 ml), agar-agar, dan gula pasir dalam TChef Sauce Pan, aduk hingga agar-agar larut. Masak hingga mendidih, masukkan sawi, didihkan kembali, angkat.
  4. Basahi cetakan dengan air masak. Tuang separuh adonan kuning ke dalam cetakan, tunggu hingga permukaannya mulai mengeras. Tuangi separuh adonan jingga secara hati-hati. Setelah permukaannya mulai mengeras, tuangi adonan hijau. Ulangi hingga adonan habis, dinginkan.
  5. Saus Stroberi: Haluskan stroberi dan gula pasir dengan Tupperware Handy Grater.
  6. Sajikan puding dengan saus stroberi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar